Live Streaming Aa' gym di USTREAM

Cek terus halaman ini untuk melihat ceramah aa' secara live via ustream. Jadwal live streaming - menyusul, atau kunjungi http://www.ustream.tv/channel/aagym-dt untuk melihat rekamannya.

Kajian Asmaul Husna - tiap Kamis malam pukul 19.30 wib

Live video chat by Ustream

Sunday, April 18, 2010

MQ Pagi 18 April 2010

Sunday, April 18, 2010
Yang perlu diperhatikan adalah kemudahan kita dalam mengucapkan sesuatu, karena tidak ada satupun dari ucapan yang tidak tercatat, semua akan dimintai pertanggungjawaban. Jangan sembarang berucap dan berkomentar. Kita tidak akan celaka oleh omongan orang lain, tetapi oleh omongan kita sendiri.

---------------------------------------------------------------------------

MQ Pagi edisi hari ini cukup menarik, dipimpin oleh Ustadz Yusuf Mansyur di Masjid Daarut Tauhid. Beliau bercerita tentang bagaimana kualitas membaca Quran yang dimilikinya masih jauh dari sempurna. Ternyata banyak sekali ilmu "membaca" yang belum kita ketahui, seperti sifat-sifat huruf dan makhraj-nya.

Mungkin selama ini kita beranggapan bahwa belajar membaca Quran adalah konsumsi anak-anak kita, di TK atau di TPA. Kita lupa bahwa sebenarnya kalau kita melakukan "check-up" atas bacaan kita, masih banyak tajwid kita yang berlepotan.

Mari kita melakukan "upgrading". Undang guru yang ahli tajwid. Lakukan check-up atas kualitas bacaan kita. Perbaiki kekurangannya secara persisten dan istiqomah ...

blog comments powered by Disqus